Bupati Bersekukuh Bangun SMA Taruna di Lahan HGU Desa Lantan

LOTENG-Rencana Pemerintah Daerah (Pemda) Lombok Tengah (Loteng) untuk membangun sekolah SMA Taruna di wilayah Loteng tidak bisa berjalan mulus.

Pasalnya, pembangunan sekolah SMA Nusantara ini akan menggunakan puluhan hektare di lahan HGU di Desa Lantan, Kecamatan Batukliang Utara (BKU) di wilayah setempat.

Bupati Loteng, HL Pathul Bahri menyatakan, pihaknya tetap ikhtiar untuk mengusulkan pembangunan sekolah SMA Nusantara tersebut di wilayah Loteng. Itu dilakukan, agar generasi penerus Loteng kedepanya banyak menjadi jendral-jendral besar.

“Untuk pembangunan SMA Taruna ini, kami dari Pemda membutuhkan lahan sebanyak 35 hektare di Desa Lantan Kecamatan Batukliang, ” tuturnya.

Ia mengungkapkan, untuk lahan sebanyak 35 hektare yang bakal digunakan ini, pihaknya sedang mengusulkan ke Kementerian. Sebab lahan yang di gunakan tersebut adalah lahan HGU yang merupakan kewenangan dari kementerian.

“Kami optimis pembangunan SMA Nusantara ini bisa terealisasi. Mengingat lahan yang bakal digunakan juga adalah milik pemerintah, ” imbuhnya.

Selain pembangunan SMA Nusantara ini, pihaknya juga mengusulkan pembangunan kantor Imigrasi di wilayah Loteng ke Kemenkumham Pusat.

Pengusulan kantor Imigrasi ini dilakukan, selain untuk memudahkan pelayanan pada masyarakat terkait Imigrasi. Namun juga melihat banyaknya warga negara asing yang datang berkunjung ke wilayah Loteng.

“Ya betul sudah kami usulkan. Semoga usulan kami dapat diterima. Sehingga kedepanya ada kantor Imigrasi di Loteng ini, ” katanya dengan tegas saat di temui di kantor Dinas Pertanian Loteng, kemarin.

Ia mengungkapkan, Loteng ini sangat layak untuk memiliki kantor Imigrasi tersebut. Sebab, selain memilik bandara internasional. Namun juga memiliki KEK Mandalika dan Sirkuit MotoGP. Belum lagi melihat kuningan wisatawan asing yang super luar biasa belakangan ini.

“Kunjungan wisatawan asing yang datang Loteng ini harus mendapatkan pengawasan dari kantor Imigrasi kedepanya, ” ujarnya.

Ia menyampaikan terkait kesiapan, komitmen untuk pengusulan kantor Imigrasi itu, pihaknya dari daerah bakal memberikan hibbah tanah yang di perlukan oleh Kemenkum HAM nantinya di wilayah Loteng.

“Kami sudah siapkan lahan di Loteng yang bakal dihibbah untuk pembangunan kantor Imigrasi jika usulannya ini diterima,” ucapnya. (Jay)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *